Kamis, 27 Mei 2021

Week 4 - May 2021 Bible Journaling

 


Matius 9 : 22 (FAYH ) Yesus menoleh dan berkata kepadanya, "Anak-Ku, engkau sudah sembuh. Imanmu menyembuhkan engkau." Dan sejak saat itu sembuhlah wanita itu.

Bagi orang Kristiani, iman adalah suatu anugrah, karena di mana ada iman disitu kuasa Tuhan dapat dinyatakan. Tuhan ingin kita beriman dan bertindak lebih dulu, setelah itulah Tuhan baru akan bekerja dalam hidup kita. 


--------

Matius 9 : 24 (FAYH) Ia berkata, "Suruhlah mereka keluar, karena anak ini tidak mati; ia hanya tidur!" Orang banyak mengejek Dia!

Sebuah kematian adalah hal sementara bagi orang percaya. Karena setelah tubuh jasmani kita mati maka kita akan menemui kehidupan kekal bersama Bapa di surga. Karena itu selama tubuh kita masih bisa bergerak hendaklah roh kita juga hidup, jangan sampai mati rohani, karena kematian rohani menghalangi kita untuk mendapat kehidupan yang sesungguhnya. 


-----

Matius 9 : 28-30 (FAYH) Mereka langsung memasuki rumah tempat Yesus tinggal dan Ia pun bertanya kepada mereka, "Percayakah kalian bahwa penglihatan kalian dapat Kupulihkan?" "Ya Tuhan, kami percaya," jawab mereka.

Lalu Ia menjamah mata mereka dan berkata, "Biarlah yang kalian percayai itu terjadi."

Mendadak mereka dapat melihat! Yesus minta dengan sangat agar mereka tidak menceritakan kejadian itu kepada orang lain,


Untuk sembuh dan pulih ( termasuk 'sembuh' dari dosa), Tuhan hanya mau kita datang kepadaNya dan percaya kepadaNya. Apa yang kita percayai itulah yang terjadi, Kata Tuhan. Ya... cukup begitu. 


------




Matius 9 : 37 "Tuaian begitu banyak, tetapi yang menuai sedikit sekali," kata-Nya kepada para murid-Nya.

Orang banyak menginginkan pengajaran yang baik, namun hanya ada sedikit pengajar yang baik. Pengajar yang benar-benar tulus, tanpa dibayang-bayangi kepentingan atau motivasi pribadi, ataupun mengejar aktualisasi diri.  Jadi, ada banyak pekerjaan yang harus dilakukan, dan ada banyak hal baik yang besar mungkin untuk dilakukan, namun dibutuhkan tangan-tangan yang mau melakukan pekerjaan itu. Pengajaran yang baik memberikan teladan yang baik tidak sekedar omong doang. Pengajar yang baik punya prinsip  "Walk The Talk dan Talk The Walk". Semua orang bisa menjadi 'pengajar' yang baik lewat teladan hidupnya. Tidak perlu fasih berbicara di panggung, tapi jadikan kehidupan sehari-hari kita sebagai panggung sebenarnya.

-------

Matius 9 : 38 "Oleh karena itu, berdoalah kepada Pemilik tuaian, dan mintalah kepada-Nya supaya mempekerjakan lebih banyak penuai di ladang-Nya."

Panen yang sudah matang harus dituai tepat pada waktunya, apabila terlalu berlama-lama atau berlambat-lambat , maka apa yang akan dituai akan menjadi busuk. Belajar peka untuk menjawab kebutuhan orang lain pada saat yang tepat. Minta Tuhan beri kepekaan dan hati untuk melayani, karena Tuhanlah Pemilik tuaian yang sebenarnya dan kita hanyalah pekerjaNya. Berdoa terus menerus agar Tuhan kirimkan lebih banyak pekerja yang baik untuk menuai ladang Tuhan. 

----
Matius 10 5-6 (FAYH) Yesus mengutus mereka dengan perintah sebagai berikut: "Jangan pergi kepada orang bukan-Yahudi atau orang Samaria,
melainkan hanya kepada orang Israel, domba-domba Allah yang sesat.

Para murid diutus mendatangi bangsa Yahudi, kepada domba-domba yang tersesat lebih dahulu. Karena Tuhan adalah gembala, dan Dia mencintai domba-Nya (umatNya) melebihi bangsa-bangsa lain. 

Matius 10 : 7 (FAYH) Pergilah dan beritahukan kepada mereka bahwa Kerajaan Surga sudah dekat.

Tuhan menegaskan bahwa pemberitaan Kerajaan Surga mendesak, agar umatNya selalu bersiap dan berjaga-jaga. Tuhan rindu kita selalu membangun kehidupan rohani kita. Dan percaya, Tuhan sudah siapkan tempat di Kerajaan Surga. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar